Udah tanggal 31 Januari aja???!!!
Astaganagabonaaarrr!!! (Pura-pura kaget, secara selama sebulan ini masih hidup dan bernafas, nggak pingsan dan tau-tau kebangun hari ini...wkwkwkwk...).
Januari akan pergi dalam hitungan jam...beberapa peserta J50K sudah memasang badge kemenangan mereka di blog masing-masing, mereka adalah yang berhasil menaklukkan diri mereka sendiri saat berusaha mencapai 50ribu kata dalam waktu sebulan!!! Ini bukan prestasi main-main!!! Banyak dari mereka justru belum pernah sama sekali menulis panjang berbentuk novel, dan mereka berhasil! Banyak juga yang gagal mencapai target itu, dan jangan salah, beberapa dari mereka justru yang selalu menulis setiap hari, seperti saya. hiks...
Jadi, keberhasilan itu memang tidak bisa diukur dari jam terbang (entah kenapa, saya selalu meringis setiap kena cap 'senior' dalam menulis hanya karena saya memulainya sedikit lebih cepat dari mereka yang mengaku junior), terbukti NIAT YANG KUAT pada akhirnya yang akan bertepuk tangan paling meriah untuk mereka yang berhasil menggandengnya sampai akhir perjalanan.
Saya masih ingat pengalaman pertama saya mengikuti event January 50K ini tahun lalu. Saat itu semangat saya dilapisi dengan perasaan ragu yang sangat besar. G, sahabat saya, baru memperkenalkan kepada saya tentang Nanowrimo yang terus terang cukup membuat adrenalin saya terpacu hanya dengan membayangkan andai saya ikut dalam kegiatan semacam itu. Kampung Fiksi dengan nekad ikut mengadakan kegiatan serupa di bulan Januari 2011. Ke-nekad-an kami itu akhirnya yang melahirkan sebutan "Nekaders" bagi para pesertanya. Saya pribadi saat itu memang benar-benar merasa nekad untuk ikut-ikutan. Boro-boro mau PD bisa mencapai target. Bayangkan, 50ribu kata itu adalah sekitar 1.600 kata per hari. Kata-kata sejumlah itu setara dengan sebuah cerpen yang saya sanggup tulis dalam waktu dua jam, namun melalui proses perenungan, membaca dan mengolah data sekitar 3 hari paling cepat. Ini bukan project main-main! Dan kenyataan kalau event ini sama sekali tidak menyediakan hadiah apa pun bagi para achiever-nya justru makin membuat saya terpacu. Melawan diri sendiri, bukankah itu adalah perjuangan terbesar seorang anak manusia di dunia? Conquer yourself, you'll conquer the world!
Astaganagabonaaarrr!!! (Pura-pura kaget, secara selama sebulan ini masih hidup dan bernafas, nggak pingsan dan tau-tau kebangun hari ini...wkwkwkwk...).
Januari akan pergi dalam hitungan jam...beberapa peserta J50K sudah memasang badge kemenangan mereka di blog masing-masing, mereka adalah yang berhasil menaklukkan diri mereka sendiri saat berusaha mencapai 50ribu kata dalam waktu sebulan!!! Ini bukan prestasi main-main!!! Banyak dari mereka justru belum pernah sama sekali menulis panjang berbentuk novel, dan mereka berhasil! Banyak juga yang gagal mencapai target itu, dan jangan salah, beberapa dari mereka justru yang selalu menulis setiap hari, seperti saya. hiks...
Jadi, keberhasilan itu memang tidak bisa diukur dari jam terbang (entah kenapa, saya selalu meringis setiap kena cap 'senior' dalam menulis hanya karena saya memulainya sedikit lebih cepat dari mereka yang mengaku junior), terbukti NIAT YANG KUAT pada akhirnya yang akan bertepuk tangan paling meriah untuk mereka yang berhasil menggandengnya sampai akhir perjalanan.
Saya masih ingat pengalaman pertama saya mengikuti event January 50K ini tahun lalu. Saat itu semangat saya dilapisi dengan perasaan ragu yang sangat besar. G, sahabat saya, baru memperkenalkan kepada saya tentang Nanowrimo yang terus terang cukup membuat adrenalin saya terpacu hanya dengan membayangkan andai saya ikut dalam kegiatan semacam itu. Kampung Fiksi dengan nekad ikut mengadakan kegiatan serupa di bulan Januari 2011. Ke-nekad-an kami itu akhirnya yang melahirkan sebutan "Nekaders" bagi para pesertanya. Saya pribadi saat itu memang benar-benar merasa nekad untuk ikut-ikutan. Boro-boro mau PD bisa mencapai target. Bayangkan, 50ribu kata itu adalah sekitar 1.600 kata per hari. Kata-kata sejumlah itu setara dengan sebuah cerpen yang saya sanggup tulis dalam waktu dua jam, namun melalui proses perenungan, membaca dan mengolah data sekitar 3 hari paling cepat. Ini bukan project main-main! Dan kenyataan kalau event ini sama sekali tidak menyediakan hadiah apa pun bagi para achiever-nya justru makin membuat saya terpacu. Melawan diri sendiri, bukankah itu adalah perjuangan terbesar seorang anak manusia di dunia? Conquer yourself, you'll conquer the world!